Kamis, 31 Maret 2011

H-18

Waktu menuju UN tinggal...


18 HARI LAGI


Sudah sejauh manakah persiapan kita dalam menghadapi UN?

Ayo PASCALers! 

Semangat!
Tunjukkan kalau PASCAL bisa!!
^^)

Rabu, 30 Maret 2011

PASCAL


PASCAL
Oleh : Dini Rachmawati

Lomba Biologi dan Kesehatan di MGBC 2011



Dunia yang kompetitif seiring dengan perkembangan dan kemajuan dalam bidang ilmu pengetahuan menjadikan prestasi dan kreativitas semakin diperlukan, tidak terkecuali oleh para siswa-siswi Sekolah Menengah Umum (SMA). Menyongsong Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) pada tahun 2011 ini, Asian Medical Students’ Association (AMSA) Universitas Indonesia mengadakan kompetisi Biologi tingkat SMA se-Indonesia yang bertajuk FKUI National Medical and General Biology Competition 2011(FKUI National MGBC 2011).
FKUI National MGBC 2011 yang akan diselenggarakan ini merupakan kesinambungan dari kegiatan AMSA UI setiap tahunnya. Sebelumnya, kegiatan ini telah meraih kesuksesan sejak tahun 2002.Kegiatan ini diikuti oleh sekolah-sekolah dari seluruh Indonesia termasuk sekolah-sekolah unggulan di Jabotabek. Kegiatan ini diharapkan dapat memicu dan memotivasi semangat dan kerja keras siswa-siswi SMA untuk terus berprestasi dan berkreasi.
Kompetisi akan diadakan pada:
hari / tanggal : Sabtu-Minggu, 30 April – 1 Mei 2011
waktu : 06.30 – 18.00 WIB
tempat : Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia
Jalan Salemba Raya No.6, Jakarta Pusat
Sementara, technical meeting akan diselenggarakan pada:
Hari / tanggal : Jumat, 29 April 2011
Waktu : 16.45 – 18.45 WIB
Tempat : Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia
Jalan Salemba Raya No.6, Jakarta Pusat
Beberapa ketentuan umum acara ini:
  1. Kompetisi ini merupakan kompetisi perorangan.
  2. Pendaftaran dapat dilakukan paling lambat 2 (dua) minggu sebelum technical meeting (Jumat, 29 April 2011) melalui:
    1. Email : NMGBC2011@yahoo.co.id
    2. Telp : 081806098828 (William Cheng); 08179923591 (Andrian)
  1. Berkas-berkas yang diikutsertakan dalam pendaftaran melalui e-mail yaitu formulir pendaftaran, surat izin siswa/i bersangkutan dapat mengikuti acara ini, dan bukti pembayaran biaya pendaftaran.
  2. Biaya pendaftaran sebesar Rp 150.000,00 (sudah termasuk snack dan tanda peserta) dibayarkan pada hari technical meeting dengan disertakan formulir yang sudah diisi atau transfer ke BankMandiri KCP cabang Bandung Pajajaran a.n. Raymond Surya, no.rekening 132-00-1085252-4. Bukti transfer mohon dikirim bersama form pendaftaran melalui e-mail yang tercantum di atas dan bukti asli dibawa pada hari technical meeting.
  3. Peserta diwajibkan memakai seragam sekolah pada saat kompetisi berlangsung.
  4. Peserta diwajibkan membawa kartu pelajar atau surat pengantar dari sekolah asal, foto ukuran 3 x 4 (2 lembar), pensil 2B, dan penghapus.
  5. Mengenai hal akomodasi dan transportasi dicantumkan pada lampiran.
Ayo ayo berpartisipasi (buat anak SMA) atau bantuin sebarin ke adik-adik di SMA-mu :

H-19

Waktu menuju UN tinggal...


19 HARI LAGI


Sudah sejauh manakah persiapan kita dalam menghadapi UN?

Ayo PASCALers! 

Semangat!
Tunjukkan kalau PASCAL bisa!!
^^)

Selasa, 29 Maret 2011

Teori Motivasi McClelland


Teori motivasi McClelland menguraikan bahwa tiga kebutuhan itu terbagi menjadi:


1.  Needs of Achievement (N-ACH) = Mereka yang mengutamakan achievement (prestasi) dalam memenuhi kebutuhannya. Mereka adalah pengejar prestasi yang pada akhirnya bermuara pada pengakuan dari orang-orang sekitarnya.






2. Needs of Power (N-POW) = Mereka yang senang jika mempunyai kekuasaan atas segala sesuatu, yang dikejarnya adalah kuasa atas segala sesuatu.





3. Needs of Affiliations (N-AFF) = Mereka yang merasa cukup bila sudah punya banyak hubungan dengan orang lain.



Nah, dari ketiga kategori di atas, termasuk kategori manakah kamu?^^)

Ayo, tentukan pilihanmu dari sekarang!!

Beasiswa S-1 di Swiss German University

KOMPAS.com - Swiss German University (SGU), Serpong, Tangerang, menawarkan beasiswa penuh maupun parsial untuk program sarjana (S-1). Beasiswa dibuka untuk empat program studi, yaitu Teknologi Informasi, Akuntansi, Teknik Farmasi, serta Teknik Biomedis.

Bagi yang berminat, syarat utama meraih beasiswa ini adalah memiliki skor TOEFL 500 atau IELTS 5.5, dan nilai rapor kelas 10 dan 11 di atas rata-rata nilai sekolah, serta dapat melewati sesi interview dengan pihak SGU. Untuk selanjutnya, pemberian beasiswa akan disesuaikan dengan pencapaian akademik dan keaktifan mahasiswa di organisasi kemahasiswaan.

Informasi lebih lengkap tentang beasiswa bisa dilihat di http://www.sgu.ac.id. Batas pengiriman aplikasi ditutup 29 April 2011.

H-20

Waktu menuju UN tinggal...


20 HARI LAGI


Sudah sejauh manakah persiapan kita dalam menghadapi UN?

Ayo PASCALers! 

Semangat!
Tunjukkan kalau PASCAL bisa!!
^^)

Yang Muda, Yang Berhasil

YANG MUDA, YANG BERHASIL

Oleh : Ahmad Roziqi

Selamat Ulang Tahun AHMAD WIZA WALADY!! ^^O

Selamat Ulang Tahun 
AHMAD WIZA WALADY!

Happy birthday!



Kita (PASCAL) doakan semoga di usia yang ke-18 ini Wiza panjang umur, sehat selalu, dimurahkan rezekinya, makin dewasa, tercapainya segala cita-cita dan senantiasa dilindungi oleh Allah SWT. Amin... =)


Happy birthday!! ^^)


DItunggu traktirannya yaahh.. dari PASCAL

Sulitkah Bhinneka Tunggal Ika Direalisasikan?

   
  Sulitkah Bhinneka 
Tunggal Ika Direalisasikan?

Oleh : Muhammad Ilman Mursyidan

Senin, 28 Maret 2011

Yuk Coba Try Out ONLINE Gratis!! :D


JAKARTA, KOMPAS.com - Primagama dan Microsoft Indonesia memperkenalkan 
secara resmi situs www.primagamaplus.com yang dapat diakses dan dinikmati oleh 
seluruh pelajar Indonesia. Di situs ini juga disedikan try out ujian nasional (UN) dan 
seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) 2011.

Adam Primaskara, General Manager Primagama, Jumat (11/3/2011), mengatakan lembaga bimbingan belajar yang berusia 29 tahun ini ingin menjadi yang terdepan dalam inovasi teknologi pendidikannya melalui kerjasama dengan Microsoft Indonesia. Melalui peluncuran situs belajar online tersebut, pelajar kini dapat belajar secara mandiri karena terus terhubung dengan materi pendidikan dan meneruskan proses belajar tanpa perlu terikat oleh waktu atau dibatasi oleh jarak dan tempat.

Pelajar-pelajar seluruh Indonesia, di luar siswa bimbingan belajar Primagama, mulai dari kelas 6 SD, 9 SMP dan 12 SMA/SMK pun dapat melakukan try out UN dan SNMPTN 2011 secara online. Siswa dapat mengetahui peringkat sesama peserta try out, baik di tingkat Kabupaten atau Kotamadya, Propinsi dan Nasional. Fitur ini diharapkan dapat menjadi sarana latihan ujian dan menciptakan kompetisi yang sehat antar sesama pelajar di seluruh Indonesia.

H-21

21 hari lagi menuju UN...


Ayo PASCALers! 
Semangat!

Buat nama baik kelas dan wali kelas kita!
Tunjukkan kalau PASCAL bisa meraih prestasi

Minggu, 27 Maret 2011

PASCAL on FACEBOOK @@D (1)


YAZID AWLAWI Blm bs memilih yg trbaik bwt dilakukan. Mnjd sbuah dilema rasanya jk sprti ini. Kejauhan diri ini mungkin yg mnjdikan diri ini mnjd sprti skrng. Kering, kosong, gersang yg ada. Mana subur, basah, asri yg sprti dulu.”

AFY BASKETBALLER Jika ku harus bermimpi.......”


WINNIE DINNIETHEPOOH my Teacher :
jika ada pernikahan tanpa cinta (marriage without love),
maka akan ada cinta tanpa pernikahan (love without marriage)
:')”

MUHAMAD FAHRI -  harus ada rasa sikap rela berkorban demi masa depan yang lebih cemerlang”


AINUL MUQORROBIN Pglman bgus blm tntu brmnfaat.”

cerdAS

cerdAS
Oleh : Noval Kurniadi

Ditulis : Jakarta, Kamis, 17 Februari 2011 pukul 11.15 - 11.50 WIB

orang CERDAS, tidak harus selalu memakai JAS... =)

Nyatanya, banyak orang berjAS 
tapi sebenarnya banyak dari mereka yang tidak cerdAS

Mereka tidak menggunakan kemampuan otak mereka dengan pantAS
kecuali hanya sebagai bukti di atas kertAS

jadi jika anda ingin cerdAS
jangan mengejar hanya demi sebuah jAS
sebuah tAS
sebuah kartu AS
sebuah bus patAS
peringkat teratAS
apalagi mengejar nenek-nenek penjual talAS
yang suka berjualan di saat panAS

juga jangan suka memelAS
memerAS
dan bersikap kerAS
atas rasa malAS
apalagi menganggu si mas-mAS
yang hobinya nyolong kipAS
dan melihara binatang ganAS

karena pada dasarnya anda terlahir begitu cerDAS
tidak seperti kapAS
tidak seperti matrAS
tidak seperti alAS
tidak seperti buang hadAS
apalagi engkong-engkong penjual nanAS
yang doyan godain perawannya pak anAS

Tapi seperti emAS
laksana sebuah markAS
seindah kata-kata majAS
sekokoh bumi andalAS
sekuat batu cadAS
semerdu bunyi bAS
semenarik suatu parAS
bahkan seuntung pemasukan uang kAS

karena cerdAS
suatu ukuran yang pAS
pemilik ciri khAS
dimana anda akan temukan sesuatu yang pantAS
yang buat anda naik, naik dan naik kelAS
hingga otak anda terangkat ke atAS*
=)

Badai Akidah

BADAI AKIDAH
Oleh : Ramawidyafebro Widyarto


Terbuka dua buah mata
Mencoba melihat mentari kuning sedang bersinar
Berdiri dan berjalan keluar
Meratapi kehidupan yang tak terarah
Berfikir tentang kepercayaan bahwa dunia ada begitu saja
Tanpa ada yang menciptakan

Bunyi gong besar pun mulai terdengar
Di antara suara burung kecil yang berkicau
Di sebuah kuil yang tak jauh dari pandangan mata
Mendorong bergegas hadir ke sana
Mengucapkan kata yang tak dapat di mengerti
Membakar kumpulan lidi merah
Sambil bertapa dan berdoa pada Sidharta Gautama

Keyakinan yang hakiki belum di dapatkan
Masih terasa kacau hati ini
Mencari dan terus mencari
Agama yang kian di nanti
Mencoba untuk datang ke suatu pura
Turut serta dalam adat di sana
Yang menyembah kepada para Dewa
Dan berharap pada suatu yang lebih baik

Namun pendirian tiba-tiba runtuh
Bagai rumah di terjang ombak
Melihat kumpulan yang banyak pengikutnya
Berbondong-bondong menuju gereja tua
Dan mengadu pada roh kudus
Kebebasan dan kesenangan yang diinginkan mulai terasa
Tapi badai kebimbangan datang kembali
Seolah tak yakin pada tiga Tuhan

Termenung sejenak dengan kepala tertunduk lesu
Menangisi apa yang terjadi
Mulai terdengar suatu suara
Suara yang berkobar memecahkan langit
Bergerak menuju sebuah surau
Bergetar dan berdiri bulu romat ini
Melihat ibadah yang sederhana
Namun syahdu terasa
Dua kalimat syahadat pun terucap
Pada bibir biru yang lemah
Mencoba mulai beristiqomah
Pada ajaran yang bertaqwa
Pada Tuhan Yang Maha Esa
Yang membuat tentram sepanjang masa* 

H-22

22 hari lagi menuju UN...


Ayo PASCALers! 
Semangat!

Buat nama baik kelas dan wali kelas kita!
Tunjukkan kalau PASCAL bisa meraih prestasi

Sabtu, 26 Maret 2011

Jadwal Belajar UN PASCAL ^^)

PASCALers, berhubung UN tinggal beberapa minggu lagi, maka PASCAL berinisiatif untuk membentuk kelompok yang akan membahas mata pelajaran-mata pelajaran yang diUNkan pada jam kosong. Berikut adalah nama-nama PASCALers sesuai dengan bidangnya masing-masing :

Matematika 
1. Siti Khaerani

2. Lia Nur Aulia
3. Muhamad Fahri


Fisika
1. Ahmad Wiza Walady
2. Muhammad Ilman Mursyidan
3. Nurdiyah Bayundani
4. Dini Rachmawati


Kimia
1. Rahmatun Nazilah
2. Laily Fadhilah
3. Muhammad Damanhuri
4. Ahmad Roziqi

Biologi

1. Fajar Ariandi
2. Fariha
3. Ainul Muqorrobin
4. Yazid Awlawi


Bahasa Inggris
1. Noval Kurniadi
2. Afifah
3. Hanifatun Nabilah
4. Muhamad Ali


Bahasa Indonesia
1. Ramawidyafebro Widyarto
2. Ahmad Rifai
3. Mery Fitriyeni


Jadwal :
*Senin = Bahasa Inggris
*Selasa = Matematika
*Rabu = Biologi
*Kamis = Fisika
*Jumat = Kimia
*Sabtu = Bahasa Indonesia

Beasiswa S1 ke Rusia.. Ada yang Tertarik?

KOMPAS.com — Pemerintah Federasi Rusia kembali menawarkan beasiswa kepada pelajar Indonesia untuk studi di Rusia. Program beasiswa yang dibuka tahun ini meliputi jenjang S-1, S-2, dan spesialisasi sebanyak 35 beasiswa, serta S-3 danpost-doctoral sebanyak 10 beasiswa.

Bagi yang berminat, persyaratan yang harus dipenuhi untuk pelamar beasiswa S-1 adalah nilai ijazah rata-rata 8,0 untuk mata pelajaran yang sesuai program studi tujuan, tidak ada angka merah untuk mata pelajaran lain, dan melengkapi berkas-berkas yang diperlukan.

Syarat utama untuk pelamar beasiswa S-2, kandidat harus memiliki IPK minimum 2,75 dengan usia maksimal 28 tahun atau tiga tahun setelah tamat S-1, dan melengkapi berkas-berkas yang diperlukan. Adapun beasiswa yang tersedia untuk bidang Ilmu Alam, Teknik, Sosial, dan Humaniora. Untuk Ilmu Hukum dan Ilmu Politik, masing-masing hanya tersedia satu kuota dan Kedokteran hanya tersedia tiga kuota.

Sementara itu, untuk beasiswa S-3, pelamar harus lulus S-2 dengan pengalaman kerja sesuai spesialisasi, berusia maksimal 35 tahun, dan membuat proposal singkat maksimal dua halaman bertema penelitian ilmiah dengan menyertakan daftar judul publikasi (kalau ada). Khusus lulusan Rusia, proposal dibuat dalam bahasa Indonesia dan Rusia dengan melengkapi berkas-berkas yang diperlukan, berkas lamaran dimasukkan ke dalam map hijau (dibuat masing-masing rangkap dua).

Untuk beasiswa post-doctoral, pelamar telah lulus doktoral dan memiliki pengalaman kerja sesuai spesialisasi. Usia pelamar maksimal 45 tahun dan harus membuat proposal singkat maksimal dua halaman tentang tema penelitian ilmiah dan menyertakan daftar judul 
publikasi (kalau ada).

Selain itu, pelamar juga harus menyertakan surat rekomendasi dari dua profesor. Khusus lulusan Rusia, proposal dibuat dalam bahasa Indonesia dan Rusia serta melengkapi berkas-berkas yang diperlukan.

Bagi yang berminat, pelamar akan melewati tiga tahap seleksi, yaitu seleksi lamaran, wawancara, dan lulus wawancara yang selanjutnya berkas dikirim ke dan diseleksi oleh Kementerian Pendidikan Rusia.

Adapun skema beasiswa yang akan diterima kandidat adalah biaya pendidikan selama jenjang pendidikannya S-1 (5 tahun), S-2, S-3, dan post-doctoral (3 tahun), uang saku per bulan 1.100 rubel atau 37,2 dollar AS untuk S-1 dan S-2, atau uang saku per bulan 1.500 rubel atau 50,8 dollar AS untuk S-3 dan post-doctoral.

Selain itu, S-1 dan S-2 akan mengikuti fakultas persiapan selama satu tahun untuk belajar Bahasa Rusia. Mereka akan tiba di Rusia bulan September, sedangkan untuk program S-3 dan post-doctoraltiba di Rusia pada Desember.

Pemerintah Rusia akan menanggung tiket pesawat Jakarta-Moskwa (lebih kurang 900 dollar AS). Kandidat juga akan menerima uang saku untuk pengeluaran pribadi minimal 300 dollar AS per bulan dan polis asuransi kesehatan 250 dollar AS, kecuali untuk kota-kota tertentu di selatan dan timur Rusia. Penerima beasiswa juga akan disediakan asrama mahasiswa yang ongkos sewanya dibebankan kepada penerima beasiswa (lebih kurang 30 dollar AS per bulan).

Pendaftaran dibuka mulai dari 23 Maret 2011-14 April 2011. Pelamar bisa menghubungi Pusat Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan Rusia, Jalan Diponegoro 12, Menteng, Jakarta Pusat, di nomor 021 319 35290.

H-23

23 hari lagi menuju UN...

Ayo PASCALers!
Semangat!

Buat nama baik kelas dan wali kelas kita!
Tunjukkan kalau PASCAL bisa meraih prestasi

Istighazah di Rumah Fahri demi Keberhasilan UN

PASCALers, nanti sore abis maghrib jangan lupa dateng yaa ke rumah Fahri di Jalan Tanah Baru buat istighazah menjelang UN! Ditunggu kehadirannya.. ^^) Terima kasih.. :D

Jumat, 25 Maret 2011

Selamat Datang di Rumah PASCAL

Assalammualaikum wr. wb.

Hai teman-teman PASCAL!!

Demi memudahkan PASCALers dalam berkomunikasi dan berbagi, maka pada hari ini PASCAL meresmikan sebuah rumah baru, apalagi kalau bukan rumah dunia maya alias blog. Jadi kalau teman2 PASCAL mau tau info2 apa yang terjadi pada PASCAL,  teman2 tinggal buka aja www.pascalstories.blogspot.com. Pastinya akan ada banyak cerita dan coret-coretan yang menarik selama perjalanan PASCAL ke depan. Eits, gak cuman tentang perjalanan aja lho.. di blog ini teman2 juga akan menemukan berbagai macam karya hasil anak-anak PASCAL. Entah itu puisi, cerpen, essay, komik, dll. Jadi update terus yaa di rumah PASCAL..


Terima kasih,


Salam PASCAL


*NB : Bagi teman2 PASCAL yang ingin mengirimkan karyanya, teman2 bisa mengirimkan karya teman2 lewat e-mail : pascalstories22@gmail.com atau bisa juga menyerahkannya ke Noval. Terserah bentuknya apa saja. Baik itu cerpen, essay, puisi, coret2an bahkan komik sekalipun.